Arrow

MENUJU RIAU 1//////////////////////////////

MENUJU RIAU 1//////////////////////////////


Pesta Kembang Api,Masyarakat Kabupaten Karimun Sambut Tahun Baru 2013

Posted by Unknown ~ on ~ 0 comments




Karimun,(Global)
Semarak Tahun Baru 2013 malam pergantian Tahun baru,  Selasa, (1/1/2013) pukul 00.00.WIB malam tadi berjalan dengan meriah. Dalam kesempatan itu, Bupati Karimun, Nurdin Basirun terlihat ditengah-tengah masyarakat Karimun, hampir ribuan  masyarakat yang hadir di Costal Area untuk memeriahkan pesta kembang api penutup tahun 2012.

Acara yang diselenggara oleh Dinas Pariwisata Seni dan Budaya (Disparsenibud) ternyata mendapat simpati yang besar dari masyarakat Karimun.

Pengamanan yang terlihat kondusif oleh Polres Karimun, Dwi Suryo Cahyono selaku Kapolres Karimun juga terlihat pada pesta kembang api tersebut.ikut memeriahkan acara artis ibu kota Nadia Vega dan  Ratna Listy, dua artis cantik tersebut menghibur masyarakat dengan nyanyian bernuansa Melayu, POP, ROCK, serta dangdut. Meski sesekali kondisi cuaca tidak memungkinkan, tidak memudarkan antusias masyarakat yang datang berbondong-bondong membawa anak-anaknya.

Pantauan media portal ini, antusias masyarakat yang hadir terlihat dengan setia menunggu detik-detik waktu pergantian tahun 2013, salah satu masyarakat warga Tebing yang bernama Suprianto akrab dipanggil Supri, terlihat berdampingan dengan pacarnya. Supri menyampaikan rasa senangnya dengan acara tersebut, apalagi dihibur dengan artis ibu kota, ujarnya.

" Saya memang sudah tahu, di Karimun ini, setiap tahunnya selalu mengadakan kegiatan seperti ini, saya sendiri kemari bersama pacar saya, tapi memang kami sudah ijin dengan orang tua",tutur supri.

Sementara itu, 20 Menit menjelang pelepasan kembang api pada acara tersebut, Bupati Karimun Nurdin Basirun, ikut menghibur masyarakat  Karimun berduet vokal bersama Nadia Vega dan  Ratna Listy, suasana bahagia terlihat dari lantuan lagu yang dinyanyikan Wakmin, apalagi lagu penutup wakmin yang berjudul bang toyib, sangat menghibur masyarakat.

Bupati Karimun itu juga sempat menghimbau,  kepada masyarakat Karimun yang menonton untuk ikut tertib jika naik ke atas panggung.
Untuk itu, Nurdin menambahkan, untuk selalu menjaga suasana kondusif dan ketertiban acara untuk kebersamaan. Usai lantunan lagu kotak artis tembakan dari pinggir pantai menuju ke udara menebar bunga api, pertanda tahun 2012 telah berganti menjadi tahun 2013.(Ib)


Related Posts

No comments: