Arrow

MENUJU RIAU 1//////////////////////////////

MENUJU RIAU 1//////////////////////////////


Sekolah Dilarang Pungut Biaya PSB

Posted by Unknown ~ on ~ 0 comments

Ka UPTD Dispora Tambang, Alfian,S.Si.M.Si

Kampar,(Global)
Memasuki tahun ajaran 2012-2013, Penerimaan Siswa Baru (PSB) untuk tingkat SD dan SMP tidak dipungut biaya, karena sudah dianggarkan dalam dana BOS, demikian dikatakan Kepala UPTD Dispora Tambang Alfian.S.Si.M.Si kepada www.riau-global.com, Kamis (21/6) lalu.

Disebutkan Alfian,  hampir setiap penerimaan siswa baru, banyak para orangtua khawatir terhadap pungutan yang dilakukan pihak sekolah terkait dengan penerimaan siswa baru. Hal ini dapat dimakluminya karena banyak orangtua yang belum memahami tentang alokasi dana BOS, yang salah satunya digunakan untuk penerimaan siswa baru dan juga membantu siswa yang miskin.

“Dalam penerimaan siswa baru maka seluruh biaya yang ditimbulkannya sudah dianggarkan dalam pemanfaatan dana BOS. Jadi tidak boleh sekolah,  baik SD maupun SMP memungut biaya untuk PSB. Apabila ada sekolah yang melakukan pungutan dalam PSB, masyarakat dapat melaporkannya kepada UPTD Tambang,” ujarnya dengan tegas.

Disebutkannya lagi,  apabila ada sekolah yang mengadakan pungutan diluar PSB, seperti pengadaan baju seragam sekolah, ataupun penambahan ruang kelas baru darurat  hal itu harus melalui musyawarah antara komite sekolah dengan wali murid. “Tanpa adanya persetujuan komite dan wali murid, sekolah tidak boleh mengadakan pungutan ataupun sumbangan. Oleh sebab itu Sekolah, komite dan wali murid merupakan penanggungjawab pendidikan dan ketiga komponen tersebut harus sejalan,” jelasnya.

Ditambahkan Alfian bahwa untuk tahun ajaran ini pemkab Kampar sudah mengalokasikan dana untuk membantu seragam siswa miskin. Pengadaan seragam sekolah bagi siswa miskin ini sudah disampaikan kepada sekolah yang ada di Kabupaten Kampar. “ Bantuan seragam sekolah untuk siswa miskin saat ini baru dianggarkan 10 s/d 15 siswa dan sesuai dengan kuota sekolah. Dan kita berharap untuk tahun berikutnya akan nada penambahannya,” tutur Alfian mengakhiri.(Rgc-No)


Related Posts

No comments: