Arrow

MENUJU RIAU 1//////////////////////////////

MENUJU RIAU 1//////////////////////////////


Pekan Ini, Anggota DPRD Riau Terbang ke Bali

Posted by Unknown ~ on ~ 0 comments

Kegiatan Out Bond, DPRD Minta Janganlah Dipermasalahkan.






Pekanbaru,(Global)
Dalam pekan ini, tepatnya Kamis (29/11) nanti semua anggota DPRD Riau akan terbang ke Denpasar, Bali untuk mengikuti kegitan penyegaran atau biasa dikenal dengan out Bond . Selain diikuti anggota DPRD Riau, beberapa orang staf pendamping juga turut dalam program yang menelan anggaran Rp1,4 miliar ini.

Banyak anggota DPRD Riau tidak mengetahui dengan jelas berapa anggaran pelaksanaan kegiatan penyegaran tersebut. Seperti disampaikan anggota Badan Anggaran (Banggar), Zukri Misran,ketika dikomfirmasikan masalah itu mengatakan, dirinya tidak mengetahui dengan jelas masalah itu.. Tetapi, Zukri menegaskan program outbond tersebut positif untuk anggota dewan dan janganlah dipermasalahkan.

"Outbond itu jangan dipermasalahkanlah. Anggarannya aku tak tahu, gak ingat aku,"tutur Zukri kepada wartawan,Senin (26/11).

Disampaika  Zukri, Outbond yang ditaja DPRD Riau ke Bali tersebut merupakan refresing untuk penyegaran apalagi diakhir tahun 2012 ini. Alasannya, karena anggota dewan butuh waktu refresing karena selama ini dihadapkan pada tupoksi kerja yang menumpuk.

"Ya, intinya kan refresing bagi anggota DPRDlah,  Jangan dilihat dari sisi foya-foyanyalah ya. Ini juga  menjaga silaturrahmi, bertukar pikiran antara sesama anggota DPRD,"ungkap anggota Komisi C, DPRD itu lagi.

Hal yang sama juga diungkapkan anggota Komisi B, DPRD Riau, Noviwaldy Jusman menyampaikan,alasan mengikuti outbond adalah untuk mencocokkan pikiran sesama anggota dewan dalam mencapai efektifitas kerja nantinya. Karena, di dalam pelaksanaan outbond, peserta akan ditempa menghadapi tantangan dan mencarikan solusi kreatif,kata Dedet.

Terkait berapa anggaran, Noviwaldy Jusman juga mengaku tidak tahu. "Masalah dana itu saya tak tahu,"katanya. Namun ketika disinggung agenda dewan akhir tahun ini begitu padat, Noviwaldy Jusman juga tak mau menanggapi serius. "Kalau itu tanya sama Banmus. Soalnya, yang mengatur jadwal Banmus,"tuturnya lagi. .

Sementara itu Sekretaris Komisi C, DPRD Riau, Abu Bakar Siddik mengaku kalau pelaksanaan outbond bagi DPRD Riau bukanlah sesuaitu yang baru pada periode 2004-2009 lalu, dirinya mengikuti kegiatan itu sebanyak 3 (tiga)  kali..

"Ya pastilah bermanfaat. kalau tidak bermanfaat kenapa harus ada. Bahkan outbond ini bukanlah refresing saja, tapi sudah menjadi kebutuhan anggota dewan. Outbond itu kan terkait dengan urusan bekerjasama, meningkatkan solidaritas dan kembali ke alam,"ungkapnya. (Ln)


Related Posts

No comments: